Apa Itu Nilai Aktiva Bersih (NAB) dalam Reksa Dana?

Ketika berinvestasi reksa dana, ada beberapa istilah yang harus kamu pelajari dan pahami. Salah satunya istilah nilai aktiva bersih alias NAB. Ini merupakan salah satu tolak ukur di dalam mengetahui hasil reksa dana.

Berikut ini penjelasan seputar nilai aktiva bersih, termasuk bagaimana cara menganalisa pendapatan. Maka dari itu, simak pembahasannya  di bawah ini.

Apa Itu nilai aktiva bersih

Mengenal Apa Itu NAB

Nilai Aktiva Bersih atau NAB merupakan aset dari suatu reksa dana yang dikurangi nilai kewajiban atau liability. Kemudian masih dibagi dengan total unit reksa dana. Itu artinya, nilai aktiva bersih merupakan nilai bersih untuk setiap unit reksa dana.

Pada saat kamu ingin membeli unit reksa dana, maka harga yang harus kamu keluarkan pada setiap unit yaitu nilai aktiva bersih. Itulah mengapa kamu harus benar-benar memahami seperti apa NAB itu.

Sebelum membahas lebih jauh seputar nilai aktiva bersih, kamu perlu memahami skema reksa dana. Di awal, perusahaan aset manajemen akan meluncurkan penawaran terkait dana baru yang bernama NFO (New Fund Offering). Dana baru tersebut memiliki tujuan investasi untuk instrumen tertentu.

Beberapa instrumen tersebut misalnya utang, ekuitas, saham sektoral, dan lain-lain. Instrumennya pun juga akan menyesuaikan rencana investasi. Setelah itu, perusahaan aset manajemen akan memasarkan dana dengan cara mengundang para investor agar mau berinvestasi.

Selanjutnya, ketika perusahaan sudah mengumpulkan dana para investor, lalu dana tersebut berperan sebagai dana investasi sesuai tujuan investasi.

Baca Juga:
Apa Itu Reksadana: Definisi, Jenis dan Cara Membelinya
Aset adalah: Pengertian, Jenis, dan Manfaatnya
Apa itu Ekuitas, Jenis dan Contohnya

Bagaimana Angka NAB Bisa Muncul?

Mungkin kamu masih bingung dari mana angka NAB ini bisa muncul. Pasalnya, dana yang sudah terkumpul tersebut diinvestasikan ke dalam saham sehingga skema dari nilai aktiva bersih akan muncul.

Nilai aktiva bersih merupakan harga pasar saham untuk skema reksa dana yang sudah dikurangi biaya administrasi atau rasio pengeluaran.

Karena harga saham bisa mengalami perubahan setiap saat, maka NAB juga akan ikut berubah. Lalu, investor bisa mengukur berapa keuntungan maupun kerugian investasi yang mereka dapatkan.

Caranya dengan membandingkan antara nilai aktiva bersih saat ini dengan nilai aktiva bersih awal pada saat membeli unit reksa dana.

Misalnya, kamu melakukan investasi terhadap unit reksa dana dengan nilai Rp100.000 (NAB). Setelah berlangsung selama jangka waktu enam bulan, unit tersebut meningkat hingga mencapai Rp120.000. Ini menandakan bahwa reksa dana yang kamu miliki meningkat dengan total 20% di periode tersebut.

Baca Juga: Investasi Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Manfaatnya

Cara Menganalisa Pendapatan

Sangat penting untuk bisa memahami nilai aktiva bersih. Hal ini karena NAB bisa menjadi tolak ukur untuk mengetahui pendapatan dari investasi yang kamu lakukan. Setelah memahami nilai aktiva bersih, maka kamu bisa tahu berapa banyak pendapatan yang kamu hasilkan setiap hari, bulan, maupun tiga bulan sekali.

Banyak pakar investasi yang merekomendasikan agar para investor mengecek NAB setiap tiga bulan. Tujuannya untuk benar-benar mengetahui seperti apa kinerja reksa dana.

Selain itu, ada waktu lain yang juga bisa kamu manfaatkan untuk mengecek nilai aktiva bersih. Waktu tersebut adalah pada saat peristiwa besar misalnya market crash, kenaikan pada pasar saham, serta perubahan suku bunga.

Baca Juga:
Investor Adalah: Pengertian, Resiko dan Tipsnya Supaya Sukses
Pengertian Suku Bunga dan Jenis-jenisnya

Sudah Paham dengan Apa Itu NAB?

Sekian informasi seputar nilai aktiva bersih atau NAB. Jadi, ini adalah istilah penting yang harus kamu pelajari serta pahami ketika berinvestasi di reksa dana. Setelah mengetahui istilah tersebut, kamu bisa mengetahui berapa banyak keuntungan atau kerugian yang kamu dapatkan.

Baca Juga: Ini Simpanan dengan Jasa Penyimpanan Mencapai 10% Per-tahun

Penulis:

News
Butuh informasi mengenai layanan atau event kami?
021 50928823
Senin–Jumat, 09:00–18:00
Berita Terkait

News

Bagi yang ingin mulai berinvestasi, sekuritas merupakan sebuah elemen penting agar kegiatan penanaman modal yang […]

News

Membuat laporan memang sudah menjadi sebuah keharusan bagi perusahaan besar atau pelaku usaha. Kamu yang […]

News

Dalam setiap aktivitas jual beli, uang kartal menjadi alat transaksi pembayaran yang sangat mudah penggunaannya […]

News

Akuntabilitas merupakan sebuah pertanggungjawaban organisasi atas tindakan, produk, keputusan, dan kebijakan pada administrasinya. Arti akuntabilitas […]

News

Jika kamu sedang mengembangkan sebuah bisnis, omset menjadi hal yang perlu kamu perhitungkan secara detail […]

News

Bagi kamu yang menjadi pebisnis dan ingin mengembangkan perusahaannya di masa depan, ekspansi bisnis merupakan […]